Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menentukan Kc dan Kp : 30 Contoh Soal dan Pembahasanya

Seperti yang adik-adik ketahui bahwa dalam reaksi kesetimbangan kita diharuskan untuk mencari harga Kc dan Kp nya. Untuk itu, kita perlu mengetahui beberapa trik atau cara untuk melakukanya. Nah, pada postingan kali ini mas dennis akan memberikan ilmu bagaimana caranya mencari nilai Kc dan Kp dari suatu reaksi kesetimbangan. Untuk lebih mempermudah adik-adik, mas dennis sengaja memberikan caranya dalam bentuk contoh soal. Baiklah, mari kita langsung bahas 30 contoh soal ini agar adik-adik dapat memahami ilmunya secara langsung. Selamat Belajar !!

1. Tulislah persamaan  tetapan kesetimbangan ( Kc ) untuk sistem kesetimbangan berikut ini.

4NH3 + 3O2 ⇌ 2N2 + 6H2O

→ Ok, sekarang mari kita jawab. Untuk membuat suatu tetapan kesetimbangan, adik-adik bisa menggunakan rumus berikut.

Maka persamaan kesetimbangan dari reaksi diatas ialah :

Penting !! Perlu diingat bahwa persamaan reaksi kesetimbangan hanya ditulis jika senyawanya berupa gas ( g ) atau larutan ( aq ).


2. Di dalam suatu bejana 1 Liter pada suhu tertentu , terdapat 1 mol H2S, 1 mol O2, 4 mol H2O dan 2 mol SO2 yang berada dalam keadaan setimbang. Berikut ini persamaan reaksinya :

2H2S + 3O2 → 2H2O + 2SO2

Maka tentukanlah harga tetapan kesetimbangan ( Kc ) dari reaksi diatas !

→ Untuk mencari harga Kc, kita gunakan rumus berikut :

Jadi harga Kc nya ialah sebesar 64


3. Di dalam suatu tabung bervolume 5 L. terdapat 3 mol gas A dan 3 mol gas B. Jika saat kesetimbangan terdapat 1 mol gas A, maka harga tetapan kesetimbanganya ( Kc ) ialah ...

3A + B → A3B

→ Ketika terjadi kesetimbangan , terdapat 1 mol gas A, maka jumlah mol gas A yang bereaksi ialah sebanyak 2 mol. Sebelum menentukan harga Kc nya, terlebih dahulu kita buat proses reaksinya !

Maka harga Kc nya :

Jangan lupa ! bila diketahui volumenya, maka kita harus bagi mol gas dengan volumenya !


4. Persamaan tetapan kesetimbangan untuk reaksi dibawah ini ialah...

S2- + H2O ⇌ HS- + OH-

→ Ingat, rumus membuat tetapan kesetimbangan sebelumnya ! Maka persamaan tetapan kesetimbangan untuk reaksi diatas adalah :


5. Persamaan tetapan kesetimbangan untuk reaksi dibawah ini ialah.

CaCO3 ( s ) ⇌ CaO ( s ) + CO2 ( g )

→ Ingat ! yang ditulis dalam persamaan tetapan kesetimbangan ialah senyawa yang berfase aq dan g. Maka persamaan tetapan kesetimbanganya adalah :

Kc = ( CO2 )


6. 0,3 mol HCl dimasukkan ke dalam tabung 2 L dan terurai menurut persamaan reaksi berikut ini.

2HCl ⇌ H2 + Cl2

Jika jumlah H2 yang terbentuk sebanyak 0,1 mol, maka harga Kc nya ialah...

→ Pertama, kita buat dulu proses reaksinya dan kita tentukan jumlah mol HCl dan Cl2 !

Setelah itu kita tentukan Harga Kc nya dengan cara berikut ini.


7. Ke dalam ruangan tertutup dimasukkan 1 mol gas A dan 1 mol gas B. Kemudian gas-gas tersebut bereaksi menurut persamaan reaksi berikut :

2A + 3B ⇌ A2B3

Jika saat kesetimbangan tercapai masih terdapat 0,25 mol gas B, maka tentukanlah harga Kc dari reaksi tersebut !

→ Pertama, kita buat proses reaksinya terlebih dahulu !

Maka harga Kc nya ialah :


8. Jika harga tetapan kesetimbangan (Kc) untuk reaksi A + B ⇌ C dan untuk reaksi 2A + D ⇌ C berturut-turut ialah 4 dan 8, maka harga tetapan kesetimbangan (Kc) untuk reaksi C + D ⇌ 2B adalah...

→ Untuk mencari harga Kc dari reaksi diatas, caranya cukup mudah. Kita bisa gunakan prinsip hukum hess, caranya ialah sebagai berikut :


9. Sebanyak 4 mol gas HI dipanaskan dalam suatu ruangan 5 liter pada suhu 300 K sehingga sebagian terurai dan memebentuk kesetimbangan sesuai reaksi berikut.

2HI ⇌ H2 + I2

Apabila dalam keadaan setimbang terdapat 1 mol I2, maka tentukan harga Kc dan Kp dari reaksi itu !

→ Pertama, kita buat proses reaksinya terlebih dahulu !

Maka harga Kc nya :

Sedangkan untuk menentukan harga Kp, kita gunakan rumus dibawah ini :


10. Sebanyak 4 mol gas HCl dipanaskan dalam suatu ruangan bervolume 5 L pada suhu 458 C sehingga sebagian terurai dan membentuk kesetimbangan sesuai persamaan reaksi berikut.

2HCl ⇌ H2 + Cl2

Apabila pada keadaan setimbang terdapat 0,5 mol I2 maka tentukan harga Kc dan Kp nya !

→ Pertama kita buat proses reaksinya terlebih dahulu !

Maka harga Kc nya ialah :

Dan harga Kp nya ialah :


>> Selanjutnya ( Soal No 11-20 )

8 comments for "Cara Menentukan Kc dan Kp : 30 Contoh Soal dan Pembahasanya"

Kazura 8 July 2017 at 10:40 Delete Comment
kak, buat no 9 sama 10, bknnya Kp=Kc ya? soalnya delta n nya 0. bener nggak?
Brownies Enak by citarasa anakku 5 December 2017 at 19:09 Delete Comment
ka no 10 suhunya tidak diapa - apain? lalu angka 5 dari mana?
Anonymous 19 January 2018 at 18:26 Delete Comment
5 itu volume , jdi untuk mencari Kc hasil akhir proses reaksinya di bagi dengan volume yg diketahui
Anonymous 23 January 2018 at 19:31 Delete Comment
Ka yang no 7 emang jawabanya bener 64 tah?
Azuari 18 March 2018 at 15:42 Delete Comment
Ka maaf itu yg (RT) pangkatnya nol ya? Jadi nilai yg RT itu 1 bukn?? Jadi buat nilai Kp no 9 ttp 0,25.. ??
YorOzuYa 14 November 2018 at 10:25 Delete Comment
Makasih gan
YorOzuYa 14 November 2018 at 10:26 Delete Comment
Makasih gan
Martina yaneta 10 January 2019 at 20:15 Delete Comment
Trimakasih ya😊😊
Sangat membantu...